Skip to main content

Posts

Showing posts from January 2, 2012

SIM D untuk Penyandang Cacat

http://surabaya.detik.com/read/2011/12/15/152800/1792086/466/hore-penyandang-cacat-dapat-sim-d   Kamis, 15/12/2011 15:28 WIB Hore..! Penyandang Cacat Dapat SIM D Imam Wahyudiyanta  - detikSurabaya Surabaya  - Para penyandang cacat (Difabel) di Surabaya sekarang sudah bisa mendapatkan Surat izin Mengemudi (SIM) jika ingin berkendara di jalan. SIM D akan menjadi surat izin mengemudi bagi para difabel. "SIM-nya sama dengan SIM lain tetapi hurufnya D," kata AKBP Asep Akbar Hikmana kepada wartawan di Samsat Colombo, Jalan Ikan Kerapu, Kamis (15/12/2011). Kasat Lantas Polrestabes Surabaya ini mengatakan bahwa tidak ada ketentuan khusus mengenai cacat yang disandang penderitanya. Hanya saja penyandang cacat tersebut tidak buta, tidak tuli dan syarafnya masih normal sesuai dengan perizinan untuk berkendara.  Biasanya, kata Asep, para difabel tersebut menggunakan motor tiga roda rakitan untuk berkendara di jalan raya. "Motor rakitan yang digunakan itu-lah yang kami beri

Alat Pembasmi Kanker?

FEATURES Jum'at, 30 Desember 2011 , 08:08:00 Warsito P. Taruno, Ilmuwan Pencipta Alat Pembasmi Kanker Payudara dan Otak Butuh Waktu Sembuh dalam Hitungan Bulan Warsito P Taruno, dosen Universitas Indonesia (UI) dan staf khusus Menristek saat ditemui di kantornya Ruko Modernland Tangerang, Banten, Kamis (29/2011). Foto; Sekaring Ratri/JAWA POS Awalnya, karir Dr Warsito P. Taruno sebagai peneliti dibangun di Jepang. Di Negeri Matahari Terbit itu, reputasinya sebagai peneliti cukup diperhitungkan. Dari tangan dinginnya, tercipta sebuah alat pembasmi kanker otak dan kanker payudara.     SEKARING R.A., Jakarta  TAK sedikit peneliti Indonesia yang lebih suka berkarir dan bekerja di luar negeri ketimbang di dalam negeri. Sebab, di luar negeri lebih menjanjikan. Tapi, itu tak berlaku bagi Warsito P. Taruno.    Semula, Warsito merupakan salah seorang peneliti Indonesia yang berkarir di Shizuoka University, Jepang. Di kampus tersebut, pria 54 tahun itu juga menjadi salah seorang dose