10 Mei 2012
Beli modem Sitra Wimax 200rb, dengan iming-iming gratis langganan 1 bulan.
10 Mei 2012 - 10 Juni 2012 (1 bulan)
Susah payah connect karena di rumah saya susah sinyal.
Cuma dapat sinyal kalau manjat ke atap.
Cuma berhasil connect beberapa kali saja dalam sebulan itu. (bisa cross-check ke data internal sitra)
Memutuskan untuk tidak melanjutkan pakai sitra.
Terakhir connect 10 Juni 2012 (sesuai data di sitra saat saya telpon CS)
13 Juni 2012:
Dapat email terminasi dari sitra.
Saat telpon CS soal terminasi, dipastikan tidak ada tagihan, karena masih gratis 1 bulan pertama.
(Silakan cek percakapan telpon saya. Katanya semua direkam kan?)
Bukti gambar soal email terminasi, ada di bawah.
13 Juni 2012 dan seterusnya:
Saya sudah tidak pernah connect lagi ke Sitra.
Alasan 1: Karena memang sudah tidak berhasil connect lagi.
Alasan 2: Karena sudah dapat email terminasi.
Kalau anda yang dapat email terminasi, pasti tidak akan connect lagi kan?
15 Juni 2012:
Dapat email tagihan.
Saya telpon lagi, dibilang tidak ada tagihan, dipastikan sudah terminate.
Saya lega.
15 Juli 2012:
Dapat email tagihan lagi.
Saya telpon lagi, dibilang tidak ada tagihan, dipastikan sudah terminate.
Saya lega.
Tapi setelah itu dapat sms ditagih lagi.
Saya telpon lagi, kali ini dibilang belum diterminate, baru non-aktif sementara. WTF?
Data bisa berubah sendiri? Ajaib betul? Saya disuruh email ke sitracare@firstmedia.com
Juga ada beberapa kali sms, call dari CS dan email. Dan sesuai email2 di gambar, sampai sekarang masih investigasi.
PERTANYAAN PENTING:
Jika memang saya masih ditagih,
maka saya itu harus membayar untuk periode pemakaian tanggal berapa sampai tanggal berapa?
MOHON DIJAWAB!
Kalau sitra bisa menjawab pertanyaan penting ini, saya akan dengan senang hati membayar.
Bukti gambar soal email terminasi, ada di bawah:
http://sitra.findabook.com.au/termination-ivo-setyadi.png
Pelanggan yang terhormat,
Terima kasih telah menjadi Pelanggan Sitra
Saat ini Status Layanan Bapak/Ibu berada dalam periode Penghentian Sementara. Mohon Bapak/Ibu segera melakukan Pembayaran untuk dapat mengaktifkan kembali Layanan Sitra
Informasi lebih lanjut perihal Cara Pembayaran dapat menghubungi Layanan Pelanggan Sitra 021-2994 0500 atau dapat dilihat di http://www.sitrawimax.com/support/payment
Di samping hal tersebut di atas berikut ini kami sampaikan:
- Penghentian Sementara tidak menghilangkan kewajiban Pelanggan untuk melunasi Tagihan.
- Layanan dapat digunakan kembali apabila Bapak/Ibu melakukan pembayaran seluruh Tagihan Sitra.
- Layanan akan aktif kembali dalam jangka waktu 1X24 jam sejak pembayaran diterima oleh Sitra.
- Selama periode Penghentian Sementara, Bapak/Ibu tidak dapat menggunakan Layanan Sitra.
- Jika pembayaran belum kami terima dalam waktu 60 hari sejak Penghentian Sementara, layanan akan terhenti secara permanen dan dikenakan biaya pinalti sesuai dengan Ketentuan Paket yang berlaku.
Mohon abaikan email pemberitahuan ini apabila Bapak/Ibu telah melakukan Pembayaran.
Salam,
Sitra WiMAXCatatan: Periode Cetak Tagihan Layanan Sitra Bapak/Ibu adalah tanggal 15 setiap bulannya dan Pembayaran Tagihan dapat dilakukan sebelum tanggal 30 setiap bulannya.